Blunder Onana di Menit Akhir Gagalkan Kemenangan MU atas Lyon

1 week ago 1
ARTICLE AD BOX
Lyon unggul lebih dulu lewat Thiago Almada pada menit ke-25. Tendangan bebasnya tak mampu diantisipasi dengan baik oleh Onana, yang gagal membaca arah bola. MU bangkit lewat gol sundulan Leny Yoro di pengujung babak pertama — gol perdana bek muda itu sejak direkrut awal musim.

Setan Merah kemudian membalikkan keadaan lewat Joshua Zirkzee di menit ke-88, menyambut umpan Bruno Fernandes. Namun, kemenangan yang sudah di depan mata pupus ketika Onana kembali membuat blunder. Tembakan Georges Mikautadze diblokir secara tidak sempurna, dan bola liar langsung disambar Rayan Cherki menjadi gol penyeimbang di menit ke-94.

Performa buruk Onana semakin disorot karena sebelumnya terlibat perang komentar dengan gelandang Lyon, Nemanja Matic. Kiper Kamerun itu sempat menyebut MU “jauh lebih baik” dari Lyon, dan dibalas Matic dengan menyebut Onana sebagai “salah satu kiper terburuk dalam sejarah MU”.

Pelatih MU, Ruben Amorim, memilih meredam situasi. “Saya tetap percaya pada André. Setiap pemain bisa membuat kesalahan. Yang penting sekarang adalah fokus ke leg kedua,” ujarnya usai laga.

Leg kedua akan digelar di Old Trafford pekan depan. MU wajib menang jika ingin menjaga peluang lolos ke semifinal dan mengakhiri musim dengan raihan trofi Eropa.

Read Entire Article